Recent Post

12.30.2011
11.27.2011
SDT 2011

SDT 2011

Pada tanggal 12-13 November 2011 HMJ Manajemen FEB UNDIP  telah sukses melaksanakan salah satu program kerjanya yaitu Self Development Training atau yang lebih dikenal dengan nama makrab.  Acara ini bertempat di daerah Kopeng Salatiga dan berlangsung selama 2 hari. Kegiatan ini selain untuk mengakrabkan mahasiswa angkatan 2011 juga untuk memberikan motivasi dalam hal meningkatkan kepercayaan diri dan menganalisa potensi diri.
Pada hari pertama, mahasiswa dibekali dengan materi LKMM pra-Dasar dengan topik bahasan Organisasi, Mahasiswa Ideal, dll.
Malam harinya, mahasiswa  melakukan kegiatan Walking On Fire yang sebenarnya kegiatan ini adalah untuk melatih emosi diri kita sendiri.
Pada saat tengah malam, mahasiswa menikmati jalan-jalan malam di sekitar daerah Kopeng dan sharing dengan beberapa anggota pengurus HMJ Manajemen.






Esok harinya atau pada hari Minggu mahasiswa melaksanakan kegiatan outbond. Di hari terakhir ini mahasiswa benar-benar dapat melepas penat karena terdapat aktivitas outbond yang fun, mengasyikkan, serta menambah keakraban antar mahasiswa satu dengan yang lain.
Acara berakhir pada pukul empat sore dan seluruh panitia beserta peserta kembali pulang dengan selamat di Semarang.




Begitulah rangkaian kegiatan yang berhasil kami laksanakan, semoga kawan-kawan 2011 menikmati acara tersebut, saran dari kawan-kawan manajemen untuk HMJM selalu kami terima dengan tangan terbuka.

Salam Manajemen!
HMJM YES!
HMJM GO!
HMJM WIN!




PS: jangan lewatkan pengumuman Peserta Terbaik, pembagian stiker, pembagian CD album foto, dan sertifikat.
Kapan????  COMING SOON.
Terus ikuti update informasi dari HMJM yang bisa kamu dapatkan melalui akun FB, twitter @HMJMFEBUNDIP , atau langsung datang ke sekretariat HMJM yang berlokasi di gedung PKM.

11.14.2011
ENFUTION

ENFUTION

ECOS

Ecos merupakan lomba bussiness plan yang mana proses seleksi peserta telah dilaksanakan dan dipilihlah lima besar tim bussiness plan dari berbagai universitas di Indonesia. 
Final ECOS diadakan hari Sabtu, 29 Oktober 2011 di Hall Pertamina Gedung Dekanat FEB UNDIP, dengan tiga panelis yaitu  Ilham Muhammad Saleh SE., M.Si (Couch IIBF), Nila Trisnawati (Div. Kewirausahaan KADIN), dan E. W. Hendarto (Owner Joker).
Acara dimulai pukul 09:00 dengan sambutan dari ketua ENFUTION, Awan Yogatama sekaligus membuka acara ENFUTION. Dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh salah satu panelis, yaitu Ilham Muhammad Saleh SE., M.Si. 11:00 WIB presentasi Bisnis Plan oleh tim KOKOPAINT dari UNILA. Kemudian dilanjutkan oleh tim Sensasi’ne LUMPIA dari UNDIP. Kemudian pada pukul 13:00 WIB presentasi oleh tim Mie sunat dari UNPAD, kemudian tim G.G Stuff dari UNDIP, dan dilanjutkan oleh presentasi terakhir oleh tim Folux dari UNPAD sampai dengan 15:00 WIB. Setelah itu terdapat pemaparan kesimpulan acara dari ketiga panelis dan sesi tanya jawab dengan waktu satu jam. Malam hari pukul 18:00 diadakan acara gala dinner bagi finalis ECOS di Restaurant Nusantara Semarang dan city tour kota semarang ke Lawang Sewu dan Tugu Muda.












SEMNAS

Keseluruhan acara SEMNAS dengan tema “Break The Habits, RealizeYour Dreams” berjalan dengan lancar. Acara SEMNAS diadakan hari Minggu, 30 Oktober 2011 di Gedung Prof. Soedharto, SH Tembalang. Acara dimulai pukul 09:00 WIB diawali dengan lagu pembuka yang dibawakan oleh mahasiswa FEB UNDIP, kemudian sambutan oleh Dr. Ahyar Yuniawan SE, M.Si dan ketua SEMNAS Puti Kumalasari. Pembicara pertama, yaitu Haryo Ardito (Creativator Indonesia) menyampaikan materi dan sesi tanya jawab. Dilanjutkan dengan pembicara kedua pada pukul 13.00, E.W.Hendarto (Owner Jogja Leker) menyampaikan materi dan tanya jawab, lalu dilanjutkan pembicara terakhir yaitu Agung N. Santoso (Owner Simplyfresh Laundry). Setelah itu acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang ECOS yang dimenangkan oleh tim Mie Sunat UNPAD sebagai juara pertama dengan hadiah sebesar Rp 6.000.000,00, tim Folux UNPAD sebagai juara kedua dengan hadiah Rp 4.000.000,00, dan tim Sensasi’ne Lumpia UNDIP sebagai juara ketiga dengan hadiah sebesar Rp 2.000.000,00 yang sekaligus menutup acara ENFUTION. 







Demikianlah rangkaian acara ENFUTION telah sukses dilaksanakan.
terima kasih kepada seluruh panitia dan peserta yang turut mendukung kelancaran acara ini, semoga segala usaha HMJM untuk memberi pelayanan terbaik kepada semua keluarga manajemen dapat memberikan manfaat.

salam HMJM.

10.30.2011
IMSG

IMSG



Pada tanggal 7,8, dan 9 Oktober yang lalu HMJM melaksanakan salah satu program kerjanya yang bernama Indonesian Manajemen Student Gathering (IMSG). Pada tahun ke-2 ini terkumpullah delapan universitas yang tersebar di Indonesia yakni Binus University Jakarta, IM TELKOM Bandung, UKSW Salatiga, UNS Solo, UNY Yogyakarta, Atmajaya Yogyakarta, UMM Malang, dan STIE BPD Semarang.  Dimana masing-masing universitas mengirimkan 2 dan/atau 3 delegasi dalam acara ini.
Pada hari pertama, kegiatan diawali dengan welcoming party dengan susunan acara sambutan oleh perwakilan bapak Walikota Semarang Soemarmo, lalu perkenalan delegasi masing-masing universitas, hiburan kesenian tari Jawa oleh mahasiswa manajemen Undip dan paduan suara Economic Voice yang kemudian dilanjutkan dengan gala dinner.





Di hari kedua adalah puncak kegiatan IMSG yakni TALKSHOW & CONFERENCE. Dalam acara ini juga dapat dihadiri oleh mahasiswa manajemen Undip sendiri. Talkshow  & Conference ini pada intinya membahas tentang permasalahan UMKM dengan menghadirkan pembicara yang memang ahli di bidang bisnis. 





Di hari ketiga adalah saatnya peserta untuk melepas penat dengan kegiatan outbond. Acara yang diisi oleh games-games menarik oleh para trainer ini semakin mempererat hubungan antara peserta/delegasi dari berbagai universitas tersebut.





 
Sebelum kepulangan para delegasi ke masing-masing kota, diadakan musyawarah dengan seluruh delegasi terkait dengan keberlangsungan acara IMSG ini, dimana dalam hasil diskusi tersebut diputuskan bahwa IMSG akan tetap dilaksanakan tahun depan dengan nama Forum Komunikasi Mahasiswa Manajemen Indonesia yang  rencananya Universitas Atma Jaya Yogyakarta akan menjadi tuan rumah dalam acara ini.
Semoga dengan adanya acara tersebut akan semakin mempererat persahabatan antara HMJ Manajemen dengan universitas di seluruh Indonesia.



Salam, Manajemen !

10.02.2011
SEMAMOS

SEMAMOS


Pada tanggal 27-28 Juni 2011 diadakan pelatihan SPSS dan semamos untuk mahasiswa manajemen FEB undip yang bertempat di gedung Lab lantai 3. Pelatihan yang memiliki kuota terbatas ini disambut baik oleh para peserta, bahkan banyak mahasiswa yang tidak dapat mengikuti pelatihan ini karena jumlah kuota laboratorium komputer yang terbatas. Hari pertama acara ini merupakan pemaparan teori oleh dosen yang berpengalaman dibidangnya, dan pada hari kedua para peserta berlatih mengaplikasikan teori yang telah diberikan oleh dosen.
Semoga acara ini dapat menambah ketrampilan mahasiswa dalam menjalankan program SPSS dll, semoga bermanfaat bagi kita semua :)


 sambutan ketua panitia oleh Wastu Adjie

 pelatihan yang dibimbing oleh dosen

 dibantu oleh dosen yang kompeten

 pemaparan teori

 para peserta
9.24.2011
ENFUTION ! ( upcoming event)

ENFUTION ! ( upcoming event)

[ENFUTION]
ENTREPRENEURSHIP FOR FUTURE INNOVATION

Istilah kewirausahaan (entrepreneurship) sudah tidak asing lagi bagi masyarakat. Tetapi, masih banyak di antara kita belum menyadari akan pentingnya kewirausahaan. Memang kewirausahaan di masa sekarang telah menunjukan tren yang positif dimana semangat kewirausahaan sudah mulai ditanamkan dan diperkenalkan ke pada hampir seluruh lapisan masyarakat. Walaupun demikian, sebagian besar pemahaman tentang wirausaha masih sebatas wacana saja, masih banyak masyarakat yang masih belum berani mengambil resiko untuk memulai menjadi seorang wirausaha. Padahal kewirausahaan dapat menjadi sebuah solusi untuk masalah-masalah krusial yang menimpa dunia ekonomi Indonesia, seperti masalah Pengangguran yang angkanya
terus-menerus meningkat dari tahun ke tahun.
Hal tersebut melatarbelakangi kami untuk membuat sebuah ajang apresiasi mahasiswa untuk bisa meningkatkan kreatifitasnya sekaligus mengembangkan jiwa entrepreneurship. Kegiatan ini diharapkan dapat terus memotori mahasiswa untuk tidak hanya terus berkarya, tetapi juga berani mengambil resiko untuk menjalankan usahanya serta terus berinovasi untuk bisa bertahan di persaingan dunia bisnis.

ENFUTION Merupakan Rangkaian Dari 3 Acara yaitu :



• Entrefair
( 22 – 23 Oktober 2011 )

Entre Fair merupakan salah satu rangkaian kegiatan Enfution 2011 yang mengemas kegiatan food festival dan accoustic performance. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu—Minggu, 22—23 Oktober 2011. Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Diponegoro, acara ini dibuka sekaligus sebagai pembukaan rangkain Enfution 2011 diiringi penampilan perkusi yang meriah.




 
• ECOS
( 29 Oktober 2011 )

ECOS (Economic National Business Plan Competition) 2011 adalah salah satu dari rangkaian acara ENFUTION yang bertujuan untuk memacu tindakan nyata dari sebuah ide kreatif untuk menciptakan entrepreneur sejati. ECOS 2011 diikuti oleh mahasiswa di seluruh penjuru Indonesia, baik Universitas Negeri maupun Swasta. Berbagai ide kreatif dipertemukan dan dikompetisikan dalam bentuk proposal business plan. Penentuan finalis dan pemenang ditentukan oleh tim penilai (panelis) yang berpengalaman di bidang entrepreneurship dan merupakan praktisi bisnis berpengalaman di bidangnya. Acara ini juga dikemas untuk menciptakan networking bagi peserta baik antar peserta maupun dengan praktisi bisnis yang ikut berpartisipasi dalam acara ini.



• Semnas
( 30 Oktober 2011)

Acara Seminar Nasional sekaligus penutupan rangkaian acara ENFUTION yang ditujukan untuk para mahasiswa dan kalangan umum baik yang berlatar belakang kewirausahaan atau pun yang tertarik pada bidang kewirausahaan pada umumnya.Yang bertemakan “ Break The Habits,Realise your Dream”. Acara Seminar Nasional ini bertujuan untuk Menumbuhkan pola pikir kreatif dan inovatif dengan menghancurkan batasan-batasan yang ada di diri sendiri dan lingkungan sekitar yang membuat pola pikir menjadi terbatasi.



Dan untuk info lebih lanjut , yuk Join dan Follow account twitter kami ya :)

entrefair : @entrefair2011
semnas : @semnas_thn2011
ecos : @ecos_feundip

Ajak temen-temen kamu sebanyak-banyaknya yaa , dan gabunglah bersama kami , dan dapatkan pengalaman seru untuk masa depan kalian :)

LET'S JOIN WITH US GUYS !!


Copyright © 2014 Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen UNDIP All Right Reserved
Designed by HMJM FEB UNDIP