6.14.2012

Team Building HMJM 2012

Team building merupakan salah satu acara internal yang diadakan oleh HMJM di awal periode kepengurusan yang diikuti oleh seluruh pengurus HMJM. Kegiatan ini dilakukan selama 2 hari yaitu pada tanggal 31 maret – 1 april 2012 bertempat di Villa El Roi di Bandungan Kabupaten Semarang.
Berangkat pada hari sabtu tanggal 31 maret tepatnya jam setengah 2 siang dengan menggunakan minibus berkumpul di GSG sampai di villa sekitar jam setengah 3 setelah check in dan istirahat jam 4 dimulai acara perkenalan dari masing-masing pengurus, dalam perkenalan ini diisi dengan game-game seru yang diberikan oleh dini dan anwar agar sesi perkenalan ini tidak biasa dan menjadi lebih berkesan.  Setelah ishoma acara berlanjut ke pemberian materi komitmen oleh kakak angkatan 2008 dalam acara ini seluruh pengurus diberikan materi tentang pentingnya arti sebuah komit mendalam organisasi serta diberikan game-game interaktif yang melatih kekompakan seluruh anggota selain itu juga ada sesi sharing dan Tanya jawab mengenai berbagai hal dalam organisasi. Acara puncak pada hari pertama adalah Pensi yang ditampilkan masing-masing divisi mulai dari Chairman , Managing Director , Finance , Admin , Project Division , Studev , Public Relation serta HRD. Dalampensi ini Chairman dan Managing Director digabungkan dengan Finance dan Admin. Kreatifitas masing-masing kelompok sangat terlihat dalam pensi ini ada yang meniru youtube, dan juga drama musikal. Dalam pensi ini yang keluar sebagai penampil terbaik adalah Project Division dengan drama musikalnya.Acara pensi selesai jam 1 malam, setelah itu tidur.
Hari kedua atau hari terakhir di isi dengan acara outbond yang di pandu oleh U-Win Indonesia.Dalamoutbondiniseluruhanggotadibagimenjadi 6 kelompok.Terdapatbayak game-game seru yang dibagi dalam 5 pos yang melatih kekompakan tim dalam outbond ini mulai dari estafet karet sampai pipa bocor. Setelah selesai outbond lalu diteruskan dengan ishoma serta persiapan pulang setelah itu acara berlanjut dengan pemberian hadiah bagi kelompok pemenang masing-masing game. Acara berikutnya adalah penyampaian kesan dan pesan dari peserta mengenai acara Team Building ini lanjut pada acara tukar kado dari kado yang telah dibawa sebelumnya, pengambilan kado dilakukan berdasarkan bulan lahir. Setelah acara tukar kado ini tanpa disangka telah dipersiapkan kejutan untuk yang berulang tahun pada bulan maret dan april ini merupakan acara rutin dari HRD dimana setiap bulan akan diberikan kejutan bagi pengurus yang berulang tahun. Setelah itu acara penutupan dan pada pukul 3 sore seluruh pengurus kembali ke semarang dengan menggunakan mini bus.



0 comments:

Posting Komentar

Copyright © 2014 Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen UNDIP All Right Reserved
Designed by HMJM FEB UNDIP